Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2024-2029

Segenap civitas academica STT Amanat Agung mengucapkan
Selamat Menjalankan Tugas kepada
Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029

Kenaikan Jabatan Akademik/Fungsional Dosen Pdt. Prof. Ir. Armand Barus, Ph.D.

Civitas Academica STT Amanat Agung mengucapkan
Selamat kepada Pdt. Prof. Ir. Armand Barus, Ph.D.
Atas terbitnya Surat Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia tentang Kenaikan Jabatan Akademik/Fungsional Dosen menjadi Profesor/Guru Besar terhitung mulai 1 Oktober 2024
Tuhan terus meneguhkan pengabdian Bapak untuk kemuliaan-Nya.
 

Ketua STT Amanat Agung di The 4th Lausanne Congress, Incheon-Korea Selatan

Ketua STT Amanat Agung, Pdt. Casthelia Kartika, D.Th. bersama suami, Bpk. Robby Indarjono, M.Div. (dosen misi STTAA) menghadiri "the Fourth Lausanne Congress on World Evangelization" yang berlangsung dari 22-28 September 2024 di Incheon, Korsel. Hadir juga dalam kongres ini, Pdt. Yohanes A. Hartopo, Ph.D., dosen biblika STTAA dan Ketua Umum Sinode Gereja Kristus Yesus.
Kongres Lausanne ke-4 ini menyoroti pentingnya misi global yang bersifat komprehensif, terkoordinasi, dan kolaboratif, serta mengusahakan berbagai kesempatan dan sarana untuk mencapai misi global yang berbuah.
 

MoU antara STT Amanat Agung dengan Hapdong Theological Seminary

Pada Senin, 30 September 2024, STT Amanat Agung dan Hapdong Theological Seminary bersepakat melakukan kerja sama. Memorandum of Understanding (MoU) ditandatangani oleh Ketua STT Amanat Agung, Pdt. Casthelia Kartika, D.Th., dan Presiden Hapdong Theological Seminary, Rev. Dr. Hark Yoo Kim, di kampus Hapdong Theological Seminary, Suwon, Korea Selatan. Kiranya kerja sama ini semakin mengembangkan pelayanan masing-masing institusi.

Virtual Book Launch Buku Bunga Rampai Dosen STTAA “Gereja bagi Semua"

Literatur STT Amanat Agung telah menyelenggarakan Virtual Book Launch Buku Bunga Rampai Dosen STTAA “Gereja bagi Semua" pada Selasa, 17 September 2024. Acara ini diikuti oleh 148 akun Zoom dari para peserta yang berasal dari berbagai gereja, institusi, dan STT. Acara ini dimoderatori oleh Astri Sinaga, S.S., M.Th., dan disertai presentasi ringkasan artikel dari Pdt. Casthelia Kartika, D.Th. (Ketua STT Amanat Agung) dan Yeremia Yordani Putra, M.Th.
Bagi Anda yang ingin membeli buku ini dapat langsung membelinya melalui toko online kami yang ada di Tokopedia dan Shopee atau langsung kontak lewat WhatsApp STT Amanat Agung.
 

Berita Terbaru

Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2024-2029 Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2024-2029 Segenap civitas academica STT Amanat Agung mengucapkanSelamat Menjalankan Tugas kepadaBapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming...
Kenaikan Jabatan Akademik/Fungsional Dosen Pdt. Prof. Ir. Armand Barus, Ph.D. Kenaikan Jabatan Akademik/Fungsional Dosen Pdt. Prof. Ir. Armand Barus, Ph.D. Civitas Academica STT Amanat Agung mengucapkan Selamat kepada Pdt. Prof. Ir. Armand Barus, Ph.D. Atas terbitnya Surat Keputusan...
MoU antara STT Amanat Agung dengan Hapdong Theological Seminary MoU antara STT Amanat Agung dengan Hapdong Theological Seminary Pada Senin, 30 September 2024, STT Amanat Agung dan Hapdong Theological Seminary bersepakat melakukan kerja sama. Memorandum of...
Ketua STT Amanat Agung di The 4th Lausanne Congress, Incheon-Korea Selatan Ketua STT Amanat Agung di The 4th Lausanne Congress, Incheon-Korea Selatan Ketua STT Amanat Agung, Pdt. Casthelia Kartika, D.Th. bersama suami, Bpk. Robby Indarjono, M.Div. (dosen misi STTAA) menghadiri...
Virtual Book Launch Buku Bunga Rampai Dosen STTAA “Gereja bagi Semua" Virtual Book Launch Buku Bunga Rampai Dosen STTAA “Gereja bagi Semua Literatur STT Amanat Agung telah menyelenggarakan Virtual Book Launch Buku Bunga Rampai Dosen STTAA “Gereja bagi Semua" pada...
Telah terbit buku "Gereja bagi Semua"! Telah terbit buku Telah terbit buku "Gereja bagi Semua"!Buku ini merupakan kumpulan tulisan dosen STT Amanat Agung yang menyoroti berbagai aspek dari...
MoU antara STT Amanat Agung dengan STFT Jakarta MoU antara STT Amanat Agung dengan STFT Jakarta Pada Selasa, 17 September 2024, STT Amanat Agung dan STFT Jakarta bersepakat melakukan kerja sama. Nota Kesepahaman ditandatangani...