Emmaus Center

Latar Belakang Emmaus Center 

Emmaus Center adalah pusat pembinaan dan pelatihan yang dibuka oleh Sekolah Tinggi Teologi Amanat Agung (STTAA) dan dikhususkan untuk membantu para rohaniwan, pengurus dan aktivis di gereja-gereja Tuhan agar dapat melayani dengan lebih kreatif, efektif dan inovatif. Modul-modul yang ditawarkan dalam kelas-kelas atau pelatihan-pelatihan sangat relevan dengan konteks dan kebutuhan gereja-gereja Tuhan di Indonesia di era Pascamodern ini. Dalam proses belajar, para peserta akan mengikuti beberapa lokakarya (workshop) untuk mendalami materi kelas yang tengah berlangsung.

Pernyataan Misi

Memajukan pelayanan kristiani melalui konsep dan penataan yang kreatif dan inovatif bagi generasi-pemimpin harapan gereja.

Tujuan Pendidikan dan Pelatihan

Modul-modul yang ditawarkan Emmaus Center dirancang untuk melengkapi para pelayan Tuhan secara integral dalam:

  1. Pengetahuan: mengenal dan mamahami dasar-dasar iman Kristen secara alkitabiah dan teologis sebagai pengantar bagi pengembangan pelayanan kristiani dalam konteks Pascamodern.
  2. Kerohanian: membentuk spiritualitas dan karakter kristiani sebagai penopang pelayanan.
  3. Keterampilan: menemukan dan mengasah keterampilan serta karunia rohani untuk mengembangkan pelayanan secara kreatif dan penuh antusias dalam konteks Pascamodern 

Informasi lebih lanjut silakan menghubungi Sdri. Yenny, M.Div. di WhatsApp +62 8222 1111 377

 


Cetak  

Berita Terbaru

Serah Terima Jabatan Kaprodi Magister Ministri STT Amanat Agung Serah Terima Jabatan Kaprodi Magister Ministri STT Amanat Agung Pada Kamis, 6 Juni 2024, telah dilaksanakan serah terima jabatan Kepala Program Studi Magister Ministri (M.Min.) STT Amanat Agung...
Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi Magister Ministri STT Amanat Agung Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi Magister Ministri STT Amanat Agung Oleh anugerah Allah Tritunggal, pada 4-6 Juni 2024 telah berlangsung proses akreditasi untuk Program Studi Magister Ministri STT...
Kesepakatan Kerja Sama (MoU) antara STT Amanat Agung (STTAA) dengan Gereja Kristen Protestan Kehidupan Rohani (GKPKR) Kesepakatan Kerja Sama (MoU) antara STT Amanat Agung (STTAA) dengan Gereja Kristen Protestan Kehidupan Rohani (GKPKR) Pada Senin, 27 Mei 2024, telah ditandatangani Kesepakatan Kerja Sama (MoU) antara STT Amanat Agung (STTAA) dengan Gereja Kristen...
Gathering Yayasan, Dosen dan Alumni STT Amanat Agung Gathering Yayasan, Dosen dan Alumni STT Amanat Agung Pada Senin, 27 Mei 2024, STT Amanat Agung telah mengadakan Gathering yang dihadiri alumni yang melayani di lingkungan Sinode Gereja...
MoU STT Amanat Agung dengan STT Bethel Indonesia MoU STT Amanat Agung dengan STT Bethel Indonesia Pada Selasa, 14 Mei 2024, STT Amanat Agung menerima kunjungan dari STT Bethel Indonesia yang melakukan kegiatan benchmarking. Dalam...
Seminar Pascasarjana “Honor Reclaimed? Reading The Four ‘Husbands’ in Matthew’s Genealogy of Jesus” Seminar Pascasarjana “Honor Reclaimed? Reading The Four ‘Husbands’ in Matthew’s Genealogy of Jesus” STT Amanat Agung telah menyelenggarakan Seminar Pascasarjana pada 13 Mei 2024 dengan narasumber Pdt. Dany Christopher, S.Psi., ...
Ibadah Kapel STT Amanat Agung Ibadah Kapel STT Amanat Agung Kita pasti sepakat bahwa ibadah bersama bukanlah sekadar rutinitas, melainkan sebuah praktik yang sarat akan makna dan berpotensi...